Assalamu'alaikum wr. wb.

Selamat Datang
Terimakasih Atas Kunjungannya
Browse » Home » » WACANA

WACANA

PERINTAH SIAPA YANG HARUS DI DAHULUKAN ?
Suami Vs Orang Tua

Selama ini kita sering mendengarkan bahwa menaati perintah suami itu sepenuhnya harus dipenuhi dari pada orang tua.hal itu didasarkan pada cerita bahwa pada suatu hari ada seorang perempuan yang ditinggal suaminya pergi berperang. lalu ia mendapat berita, bahwa orang tuanya meninggal kemudian seorang menyusulnya untuk itu. Ia dipesani suaminya bahwa tidak boleh keluar  sebelum suaminya datang. Ia pun menolak.. kemudian susulan itu datang sampai ketiga kalinya... tetapi perempuan itu menolak  dengan alasan tidak diberi izin suaminya.
       Hal itu dibantah oleh Prof Dr Ahmad Zahro (Guru besar IAIN SUPEL), Beliau berstatement bahwa tiada hadits yang mengungkapkan hal tersebut, dan beliau mengatakan bahwa itu hanyalah cerita para muballigh.
Hadits bahwa menuruti perintah suami lebih utama itu tidak ditemukan.  Bagaimanapun seorang anak harus menurut pada orang tua. jika perintah orang tua itu mengamankannya dari prasangka buruk orang lain maka wajib mematuhinya dan sebaliknya atau perintahnya menjerumuskan maka tidak boleh. beliau berpendapat bahwa seorang suami tidak boleh memenjarahkan istrinya begitu pula si istri tidak boleh memenjarahkan si suami. Maka dari itu kita harus tahu saling mengerti bahwa semua itu harus disadari satu sama lain. Karena kesadaran itu  bisa meningkatkan keharmonisan dalam berbenah rumah tangga.
                                                                                                                                                                                               

0 komentar: